![]() |
| Google Photo |
| ||
Hy, jumpa lagi dengan saya, dan dengan pembahasan kali ini saya akan memberikan informasi seputar kepribadian manusia yang berbeda (unik), begitu uniknya sifat manusia yang diciptakan oleh Allah Subhanaahu wa Ta'ala hingga kita sendiri masih belum mengerti perbedaan sifat dalam diri kita masing-masing atau bahkan orang lain.
Dalam suatu keluarga, tidak akan pernah terlepas dari yang namanya perbedaan karakter maupun fisik. Krakter inilah yang bisa menjadikan orang tersebut menjadi seorang yang Ambivert,Introvert ataupun Ekstrovert. Pembagian karakter ini lah yang akan kita uraikan satu persatu. Semoga dengan uraian ini, kita dapat mengenal karakter kita masing-masing maupun orang lain, dan akan menjadikan diri kita lebih bisa memahami perbedaan antar sesama manusia.
OK.....
Lanjut ke bawah yuk!!!!!
APAKAH ITU AMBIVERT, EKSTROVERT, INTROVERT
Di dalam ilmu psikologi, terdapat pengelompokkan karakter manusia bedasarkan bagaimana manusia memperoleh gairahnya. Pengelompokkan ini pertama kali dicetuskan oleh Carl Jung (1920), dengan bukunya yang berjudul Psychologische Typen. Ok, tanpa banyak basa basi mari kita mengenali apa itu ambivert, ekstrovert maupun introvert.
- Ekstrovert
![]() |
| Google Photo |
Apakah yang di maksud dengan ekstrovert. Ekstrovert adalah kepribadian yang senang bergaul/berinteraksi di dunia luar, lebih terbuka, dan mempunyai kepedulian yang tinggi.
Ternyata manusia yang memiliki kepribadian ekstrovert mempunyai ciri² tertentu, diantaranya :
- Gemar bersosialisasi.
- Suka bergaul.
- Mempunyai Semangat hidup yang tinggi.
- Spontanitas.
- Pintar beradaptasi.
- Suka tebar pesona.
- Lebih dominan dalam berbicara dari pada mendengar.
- Percaya diri.
- Tegas.
- Menyukai team work dari pada bekerja sendiri.
Orang yang mempunyai kepribadian ekstrovert ini ternyata lebih mudah dalam mendapatkan perkerjaan, lebih cepat di terima masyarakat luas, mempunyai bahasan pembicaraan yang banyak, dan suka keramaian. Gak heran sih kalau orang yang mempunyai kepribadian ekstrovert ini lebih dominan di antara kepribadian yang lain, namun bukan berarti secara keseluruhan.
Merupakan hal yang sulit apabila sang ekstrovert ingin bergaul kepada orang yang mempunyai karakter introvert, hal ini di karenakan orang yang mempunyai sifat intovert lebih cendrung tertutup, dan lebih individualis. Emang sih rata² manusia yang mempunyai sifat individualis lebih menjaga privasi nya dari pada karakter yang lain. Untuk mengenal lebih jauh apa itu introvert, mari kita bahas, apa yang di maksud dengan kepribadian Introvert.
- Introvert
![]() |
| Google Photo |
Introvert adalah suatu karakter dimana seseorang lebih cendrung untuk memilih menyendiri, mau itu dalam pekerjaan ataupun lingkungan sosial, bahkan mereka lebih gemar untuk menyendiri ketika mereka ingin menikmati dan mempunyai waktu liburan/waktu senggang ataupun di saat² mereka ingin beristirahat. Seseorang yang mempunyai karakter ini lebih cendrung berfikir dan merencanakan sebelum mengerjakan sesuatu, baik itu dalam hal percakapan ataupun pekerjaan. Tapi, bukan berarti introvert adalah pribadi yang cendrung untuk selalu berfikir dan tidak mau beraksi, karena sang introvert sendiri punya keahliannya juga, sama hal nya dengan orang yang memiliki kepribadian ekstrovert. Contoh nya saja orang² yang tersohor namanya di dunia politik, seperti :
- J.K Rowlings (penulis buku Harry Potter)
- Bill Gates (pendiri Microsoft)
- Abraham Lincoln (presiden AS)
- Albert Einstein (seorang penemu)
- Mahatma Ghandi (aktivis kemerdekaan)
Begitu banyak orang yang memiliki kepribadia introvert yang mempunyai kehalian tersendiri dan sukses dalam hal duniawi, inilah yang membuktikan bahwa orang yang memiliki kepribadian tersebut bukan orang yang terbuang ataupun terasingkan. Berikut ini beberapa ciri yang harus pembaca ketahui tentang orang² yang memiliki kepribadian introvert .
- Kurang berminat ketika menghadapai obrolan yang tidak beguna.
- Penuh pertimbangan dalam menjalankan aktivitas.
- Cendrung stress ketika di dalam keramaian (pesta).
- Memilih dalam hal pergaulan.
- Berkumpul dengan orang yang di senangi.
- Terbuka untuk orang yang tertentu.
- Seorang pendengar yang baik.
- Mempunyai imajinasi yang tinggi.
- Suka menganalisis sesuatu.
- Menyenangi kesendirian.
- Menjaga privasi.
Seseorang yang mempunyai kepribadian ini sebenar nya tidak mudah untuk di terima di masyarakat luas, sulit di mengerti, sulit untuk di dekati, namun mereka akan menajadi orang yang setia dan pendengar yang baik setelah pembaca bisa mendekatinya, dan cara mendekati orang seperti ini cukup sederhana tidak berbelit dan sulit. Cara terampuh untuk mendekati orang seperti ini adalah dengan mengikut gaya hidup mereka, seperti kata pepatah yang mengatakan "kenali dirimu, kenali musuhmu dan kenali medan pertempuran. Maka kau akan memenangkan seribu pertempuran".
Setelah saya menelusuri lebih jauh mengenai orang yang mempunyai kpribadian introvert dan ekstrovert ini , ternyata di antara kepribadian tersebut ada satu kepribadian lagi yang akan di bahas, yaitu orang yang memiliki kepribadian ambivert. Apa sih yang di maksud dengan ambivert ini ?
Untuk lebih jelasnya mari kita lanjut ke bawah .....
- Ambivert
![]() |
| Google Photo |
Seseorang yang mempunyai kepribadian yang seimbang antara ekstrovert dan introvert disebut dengan istilah ambivert. Orang yang mempunyai sifat seperti ini cendrung memilki sisi yang tebuka namun di sisi lain mereka juga terkadang tertutup. Mereka berdaptasi tergantung situasi, mereka bisa beradaptasi ketika situasi itu penuh sesak dengan keramaian dan bisa juga ketika situasi itu mereka masuk ke dalam kumpulan atau orang yang mempunyai sifat introvert. Mereka sangat ahli dalam menyesuaikan diri. Mereka dapat beradaptasi dengan orang yang memiliki kepribadian ekstrovert maupun introvert.
Beberapa ciri² ambivert yang dapat kita kenali adalah sebagai berikut, yuk kita simak.
- Mereka suka keramaian namun mereka hanya terlihat diam dan mengamati.
- Ketika dalam keramaian mereka dapat juga merasa lelah namun mereka juga bisa stress ketika terlalu lama menyendiri.
- Dapat dengan mudah beadaptasi dalam berbicara, tergantung kepribadian si lawan bicaranya.
- Suka Pembicaraan yang tidak berbobot,namun lebih menyukai pembicaraan yang berisi.
- Mereka mempunyai dua sisi kepribadian, yang dapat membuat mereka di terima di masyarakat luas.
Sekian informasi yang bisa saya berikan kepada pembaca. Terimakasih sudah mau berkunjung dan meluangkan waktu nya sebentar. Semoga pembaca di berikan kemudahan dalam kehidupan.
Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa di antara kamu.
Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi
Maha Mengenal.
{QS Al Hujurat : 13}
Referensi :
Posted by : Ramadhoni Bahari





Comments
Post a Comment